10 Cara Mempercepat Kinerja Android Yang Lemot Tanpat Root

Halo sobat pada kesempatan kali ini kita akan membahas cara mempercepat kinerja android yang sudah lemot tanpa root sehingga kecepatan dan kinerja android menjadi maksimal.

Pengguna smartphone saat ini sangat banyak dari berbagai kalangan mulai anak-anak hingga orang dewasa. Bagi sebagian orang smartphone sangatlah penting untuk menunjang aktvitas yang dilakukan misalnya pebisnis menggunakan hp android untuk menjalankan bisnisnya, pelajar menggunakan android untuk mencari informasi dan mengerjakan tugas, serta penggunaan pada aktivitas lainnya.

Seiring menggunakan hp android untuk beraktivitas, ada kalanya android tersebut mengalami masalah seperti hp lemot dan hang. Hal ini tentu menjadi masalah dan akan menghambat aktivitas yang kita lakukan lewat smartphone android. Apalagi jika spesifikasi android yang sobat gunakan rendah, maka sobat perlu untuk mempercepat kinerja android yang mempunyai sepsifikasi rendah terutama RAM kecil.

Untuk itu perlu kita atasi masalah lemot pada hp android yakni dengan cara mempercepat kinerja android tersebut supaya segala aktivitas yang kita lakukan lewat android bisa berjalan normal seperti biasanya. Untuk mempercepat kinerja android bisa dilakukan tanpa harus root android karena biasanya kalau android sudah root akan terasa lemot dan membutuhkan aplikasi tambahan untuk mempercepat kinerja android yang sudah di root. Berikut ini pembahasan mengenai mengatasi android yang lemot tanpa harus root.

Cara mempercepat kinerja android yang lemot tanpa root

 

cara mempercepat kinjerja android

 


1. Hapus sebagian aplikasi


Salah satu penyebab android lemot dan hang adalah terlalu banyak aplikasi yang sobat install pada smartphone android tersebut.

Bayangkan saja kalau ruang penyimpanan pada android sobat hanya sebesar 4 GB saja dan banyak aplikasi yang terinstall, tentu saja ini menjadi suatu penyebab yang dapat memperlambat kinerja android sobat karena kebanyakan aplikasi akan memperlambat kinerja memori yang kepenuhan.

Jadi sebaiknya sobat hapus saja sebagian aplikasi supaya memori yang ada mendapat keringanan. Perlu sobat perhatikan juga pada saat menghapus aplikasi sebaiknya sobat pilah-pilah dulu mana aplikasi yang penting dan aplikasi yang tidak penting dan jarang digunakan, lalu hapus aplikasi yang tidak penting tersebut.

2. Kurangi pemasangan widget


Widget memang akan membantu kita dalam mempermudah aktivitas di android, misalnya saja mempermudah untuk membuka aplikasi (jalan pintas), melihat ramalan cuaca untuk widget cuaca.

Namun jika sobat melakukan pemasangan widget terlalu banyak dan berlebihan justru akan membuat hp android sobat menjadi lemot dan hang. Jadi sebaiknya kurangi pemakaian widget dan pasang widget secukupnya saja dan yang diperlukan saja.

3. Hapus histori aplikasi


Menghapus histori akan membantu mempercepat kinerja android sobat. Histori disini bukan saja histori pada browser sepert mozilla, google chrome dan lain sebagainya, melainkan histori aplikasi yang sudah sobat buka.

Misalnya sobat membuka aplikasi facebook, instagram, kalkulator, game dan lain sebagainya, nah ketika sobat menutup aplikasi tersebut maka akan meninggalkan jejak yang disebut dengan histori.

Coba bayangkan jika sobat tidak membersihkan histori selamat 1 atau 2 minggu maka itu akan membuat hp android sobat akan lambat, jadi sebaiknya tiap hari bersihkan histori pada hp sobat.

Cara membersihkan histori pun sangat mudah, sobat tinggal menekan tombol sebelah kiri (dekat tombol home) atau menekan tombol home (beda hp beda cara), sehingga muncul histori aplikasi yang sudah sobat buka, lalu klik saja bersihkan semua.

4. Jangan menggunakan wallpaper live


Wallpaper live memang akan membuat tampilan hp android sobat menjadi super keren.

Namun penggunaan wallpaper live lama kelamaan akan membuat hp sobat menjadi boros baterai dan boros memori akibat berjalan sepanjang waktu, akibatnya kinerja android sobat akan menjadi lambat apalagi jika memori android sobat sangat kecil.

Sebaiknya jangan terlalu sering menggunakan wallpaper live atau bahkan jangan menggunakannya (kalau memori dan RAM besar sih gak masalah), masih banyak kok gambar keren lainnya yang bisa sobat gunakan sebagai pengganti wallpaper live.

5. Hindari penggunakan launcher pada smartphone


Menggunakan launcher pada hp android akan membuat tampilan hp sobat menjadi berbeda dan sedikit keren dari yang asli.

Namun menurut pengalaman saya pribadi saat menggunakan launcher hp saya sering lemot dan bahkan hang, jadi sebaiknya sobat hindari saja penggunakan launcher dan biarkan saja tampilan original dari hp sobat karena itu lebih baik dan menjaganya dari kinerja buruk.

6. Ruang penyimpanan yang terlalu sedikit


Ruang penyimpanan atau memori internal sangat berpengaruh pada jumlah aplikasi yang kita install dan file yang kita simpan.

Jika memori internal sobat sedikit, maka sedikit pula aplikasi yang bisa sobat install dan file yang bisa sobat simpan, berlaku juga sebaliknya.

Nah untuk meminimalisir penggunakan memori internal, tambahkan saja atau alihkan penyimpanan file seperi dokumen, mentahan aplikasi, musik, dan video ke memori eksternal yang kapasitasnya lebih besar supaya memori internal tidak terlalu terbebani sehingga dapat mempercepat kinerja android sobat.

7. Hentikan aplikasi yang berjalan bersamaan


Secara tidak sadar saat menggunakan smartphone android, banyak aplikasi yang berjalan secara bersamaan di latar belakang android sebagai akibat dari buka tutup aplikasi secara bertahap.

Hal itu pula ditandai dengan lambatnya kinerja android pada hp sobat, jadi saya sarankan hentikan beberapa aplikasi berjalan yang sudah tidak sobat butuhkan lagi saat itu.

Untuk menghentikan aplikasi yang berjalan sobat cukup masuk ke penganturan android dan pilih apps lalu cari dan hentikan aplikasi yang berjalan, perlu diketahui settingan setiap ponsel berbeda ya sob,, jadi sobat sesuaikan saja dengan hp sobat.

8. Minimalisir penggunakan antivirus dan sejenisnya


Antivirus memang berguna untuk melindungi android sobat dari serangan virus, namun sebaiknya sobat pandai-pandai memilah mana antivirus yang kinerjanya bagus, karena menurut pengalaman saya pribadi saat menggunakan antivirus malah mengundang virus itu sendiri dan malah memperlambat performa android saya serta memakan RAM.

Kalau bisa sih sobat menggunakan antivirus bawaan hp android sobat karena hp keluaran terbaru sekarang ini sudah dilengkapi dengan antivirus bawaan yang dapat membantu sobat mengatasi virus yang masuk dan juga tidak mengganggu performa android sobat saat menggunakan antivirus tersebut.

9. Restart hp android


Jika android sobat sudah mulai kelihatan lambat, maka sebaiknya sobat restart saja hp tersebut.

Merestart hp android berfungsi untuk mengistirahatkan sejenak dan mematikan semua aplikasi yang berjalan sehingga setelah di restart hp android tersebut kembali dalam kondisi segar karena sistem operasi dan softwarenya juga sudah istirahat sejenak dan berhenti bekerja.

Jadi restart hp android merupakan pilihan yang tepat saat hp mulai lelet atau hang.

10. Gunakan aplikai ccleaner


Terakhir adalah menggunakan aplikasi yang bernama ccleaner. Fungsi dari aplikasi ccleaner ini adalah untuk membersihkan seluruh isi androd dari berbagai file sampah (cache) dari aplikasi dan segala aktivitas yang telah sobat lakukan.

Selain membersihkan sampah aplikasi ini juga dapat membersihkan sisa sisa pesan masuk, panggilan masuk dan keluar tanpa harus repot repot mengahpusnya satu persatu. Aplikasi ini juga dapat meringankan RAM pada hp sobat dan intinya hp sobat akan segar kembali serta memorinya akan bertambah karena file sampah yang memakan memori sudah terhapus semua.
Untuk aplikasi Ccleaner sendiri dapat sobat unduh melalui google play store.

Baca juga: Cara mengetahui orang yang unfollow akun instagram kita

Penutup:

Demikianlah artikel mengenai 10 cara mempercepat kinerja android yang lemot tanpa root, silahkan sobat terapkan tips tersebut supaya performa android sobat semakin meningkat. Oke cukup sekian dulu pembahasan kali ini, semoga tips ini membantu, sekian dan terima kasih.

Belum ada Komentar untuk "10 Cara Mempercepat Kinerja Android Yang Lemot Tanpat Root"

Posting Komentar

Bila ada pertanyaan atau masukan, silahkan tinggalkan komentar agan, terima kasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel