4 Cara ampuh memperkuat sinyal android yang lemah

memperkuat sinyal android

Agansufyan.com - Sebagai pengguna android kita tentu tidak terlepas dari penggunaan internet. Karena pada masa sekarang ini pengguna internet pada perangkat mobile khususnya android semakin banyak dan terus bertambah. Namun ada satu hal yang dapat menghambat penggunaan internet pada smartphone android, yakni gangguan pada sinyal atau sinyal yang lemah pada smartphone.

Kehilangan sinyal pada saat menggunakan internet merupakan hal yang membuat orang kesal karena dapat menghambat dan mengganggu pekerjaan dan aktivitas lain yang sedang kamu lakukan, selain itu kamu juga bisa ketinggalan info karena sinyal android yang lemot.

Baca juga: Cara tethering hotspot vpn android dengan df tethering fix

Tapi kamu tenang saja dan tidak usah khawatir karena dibalik itu semua pasti ada solusi yang dapat membantu kamu agar sinyal di hp android kamu tidak melemah. Berikut cara memperkuat sinyal android yang lemah, silahkan simak pembahasan berikut.

1. Mengaktifkan mode pesawat

Airplane mode atau mode pesawat sering digunakan apabila sinyal pada smartphone android tidak stabil atau melemah dan hal tersebut memang benar adanya. Dengan mengaktifkan mode pesawat maka akan mengembalikan sinyal hp android kamu ke keadaan normal. Jika kamu mengalami gangguan sinyal cukup aktifkan mode pesawat beberapa menit, kemudian matikan dan hidupkan data seluler kamu, maka kamu akan melihat sinyalnya sudah stabil kembali.

2. Memfokuskan sinyal pada satu jaringan

Cara ini berlaku untuk smartphone android yang mempunyai fitul dual sim atau memakai 2 simcard. Dengan memakai 2 simcard pada satu hp maka hp android tersebut akan berusaha mencari dua sinyal juga, walaupun biasa saja namun mencari dua sinyal itu sedikit berat sehingga dapat menghambat sinyal dan sinyal yang masuk menjadi kurang maksimal. Nah, jika kamu merasa sinyal lemah sebaiknya kamu fokuskan saja pada satu sinyal yang kamu gunakan untuk mengakses internet.

3. Setting jaringan ke mode yang lebih cepat

Dalam android terdapat tiga jaringan yakni 2g, 3g, dan 4g lte, nah jika sinyal tiba-tiba lemah sebaiknya kamu setting dan ubah jaringan ke yang terkuat seperti 3g only dan 4g only karena kalau menggunakan mode otomatis maka android akan mengambil sinyal yang terbesar saat itu seperti 2g, untuk itu kamu bisa setting ke mode ONLY bukan otomatis.

4. Menggunakan aplikasi HSPA+ Tweaker

Langkah terakhir adalah dengan menggunakan aplikasi HSPA+ tweaker yang dapat kamu download di google play. HSPA+ tweaker merupakan aplikasi yang dapat memperkuat sinyal hp android kamu, cara kerja aplikasi ini adalah dengan memperkecil ping, jadi semakin kecil ping pada koneksi internet maka akan semakin cepat pula koneksi internet kamu.

Itulah cara memperkuat sinyal android yang lemah, silahkan kamu coba jika sinyal pada android kamu mulai melemah. Demikianlah artikel pada kesempatan kali ini, jika bingung silahkan tinggalkan komentar sobat, sekian dan terima kasih.

Belum ada Komentar untuk "4 Cara ampuh memperkuat sinyal android yang lemah"

Posting Komentar

Bila ada pertanyaan atau masukan, silahkan tinggalkan komentar agan, terima kasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel